BAHAN :
- 1 liter beras (800 gr) beras, cuci bersih, rendam selama sekitar 2 jam
- 1 liter santan dari 1 butir kelapa
- 2 lembar daun salam
- 1/2 sdt garam
- 1 ekor ayam kampung, potong 4 bagian (disuwir)
- 1 liter air kelapa
- 2 lembar daun salam
- 7 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 5 butir kemiri
- 1 sdm gula merah
- 400 ml santan kental
- 5 butir putih telur, kocok sampai mengembang
- 1 sdm irisan bawang putih, dihaluskan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 5 butir telur ayam, kocok sampai tercampur
- 250 nil santan kental
- 3 lembar daun salam
- 2 sdm irisan bawang merah, dihaluskan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 500 gr labu siam, potong seperti batang korek api
- 750 ml santan, dan 1 butir kelapa, pisahkan kentalnya
- 1 sdm irisan laos
- 2 lembar daun salam
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula jawa
- 2 sdm irisan bawang merah
- 2 sdm irisan bawang putih
- 8 buah cabe merah
- 50 gr cabe rawit (biarkan utuh)
CARA MEMASAK NASI LIWET :
- Beras ditiriskan lalu dicampur santan, daun salam dan masak sampai matang dan airnya mengering,
- angkat, sisihkan. Saat memasak sebaiknya gunakan api kecil dan alasi panci dengan seng yang agak tinggi agar nasi tidak. Hidangkan nasi liwet dengan ayam areh, areh santan, telur areh, dan sambal goreng labu siam.
- Ayam direbus dengan air kelapa dan bumbu yang dihaluskan,
- lalu masukkan daun salam, mask sampai ayam empuk, angkat, sisihkan.
- Santan dimasak dengan bawang putih halus, gula dan garam hingga mendidih.
- Masukkan kedalam kocokan putih telur, aduk hingga rata.
- Masak santan dan bumbu-bumbu lainnya hingga mendidih,
- lalu tuang ke dalam kocokan telur, aduk sampai rata kemudian dikukus hingga matang, angkat, sisihkan.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai harum, kemudian masukkan labu siam, laos, daun salam,
- garam,dan gula. Kemudian masak hingga labu siam layu, masukkan santan encer, terakhir masukkan santan kental dan cabai rawit. Masak hingga mendidih, angkat, sisihkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
TERIMA KASIH TELAH BER-KUNJUNG DI BLOG SEDERHANA KAMI.